-->

Pengertian Metode Proyek, Kelebihan dan Kekurangan Metode Proyek

Baik pada kesempatan ini saya akan memposting pengertiaan metode proyek, dan kekurangan dan kelebihan metode proyek.
Meski sudah dipelajari oleh bapak ibu guru, tidak ada salahnya mengulas kembali tentang metode ini, siapa tau bapak ibu guru/pembaca ingin menggunakan metode proyek ini dalam pembelajarannya.

Setidaknya jadikan postingan ini untuk menambah wawasan bapak atau ibu guru, siapa tau ada rekan guru yang bertanya tanya tentang motode ini. dan juga tidak ada ruginya membaca postingan ini.

Pengertian Metode Proyek

pengertian Metode Proyek, kelebihan dan kekurangan Metode Proyek
Metode Proyek

Metode proyek adalah cara penyajian pelajaran yang bertitik tolak dari suatu masalah, lalu dibahas dari berbagai segi yang berhubungan sehingga pemecahannya secara keseluruhan dan lebih bermakna.

Latar belakang dari penggunaan metode proyek ini adalah dari anggapan bahwa pemecahan masalah tidak akan tuntas bila tidak ditinjau dari berbagai segi. Dengan maksud, pemecahan setiap masalah perlu melibatkan/menggunakan berbagai mata pelajaran yang ada kaitanya dan sumbanganya bagi pemecahan masalah tersebut., sehingga setiap masalah dapat dipecahkan secara keseluruhan yang berarti.
Meode proyek ini mempunyai kelebihan dan kekurangan

Kelebihan Metode Proyek

  1. Dapat memperluas pemikiran siswa yang berguna dalam menghadapi masalah dikehidupannya.
  2. Dapat membina siswa dengan kebiasaan menerapkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam kehidupan sehari harinya secara terpadu.
  3. Metode ini sesuai dengan prinsip prinsip didaktik modern yang dalam pengajarannya perlu memerhatikan:
  • Kemampuan individual siswa dan kerjasama dalam kelompok.
  • Bahan pelajaran tidak terlepas dari kehidupan sehari hari yang penuh dengan masalah. Jadi disini siswa bisa mempraktekan ilmu yang ia dapat dalam pegguanaan metode pembelajaran ini.
  • Pengembangan aktifitas, kreativitas, dan pengalaman siswa banyak dilakukan.
  • Agar teori dan praktik, sekolah dan kehidupan masyarakat menjadi satu kesatuan yang tak terpisahkan.

Kekurangan Metode Proyek

  1. Dari kurikulum, kurikulum yang berlaku di indonesia saat ini, baik secara vertikal maupun horizontal, belum menunjang pelaksanaan metode ini.
  2. Dari pemilihan topik unit yang tepat sesuai dengan kebutuhan siswa, juga fasilitas dan sumber sumber belajar yang diperlukan, bukanlah pekerjaan mudah yang dapat dikerjakan.
  3. Bahan pelajaran sering menjadi luas sehingga dapat mengaburkan pokok unit yang sedang dibahas.

Use parse tool to easy get the text style on disqus comments:
Show Parser Hide Parser